Perhiasan pada umumnya terbuat dari material yang kuat seperti emas, perak, atau pun batuan seperti intan. Kendati demikian bukan berarti bahan-bahan tersebut tidak bisa rusak.
Harga dari perhiasan tentu berhubungan langsung dengan kondisi perhiasan itu sendiri sehingga jika kita tidak tepat merawatnya harga perhiasan tersebut mungkin sekali nilainya justru turun.
Sebelum menentukan cara merawat perhiasan kita harus tahu dahulu apa saja kandungan logam dari sebuah perhiasan dan berapa tingkat kemurniannya. Karena logam yang berbeda akan menentukan cara perawatan yang berbeda pula.
#1. Hindari Oksidasi
Mungkin kita lebih familiar dengan besi yang berkarat dan hal tersebut terjadi karena reaksi oksidasi.
Seperti pada besi perhiasan pun dapat mengalami oksidasi hanya saja tidak semerusak pada besi karena umumnya yang digunakan ialah logam mulia dengan kadar yang tinggi.
Oleh karena oksidasi ini warna atau kilau dari perhiasan bisa memudar akibat berbagai hal. Bahan kimia seperti parfum, sabun, body lotion, kaporit di kolam renang, bahkan keringat sehari-hari juga menjadi penyebab kusamnya perhiasan.
#2. Simpan Saat Tidak digunakan
Tempat terbaik dari perhiasan yang tidak digunakan adalah di kotak perhiasan, mungkin ada dari sobat yang mendapat warisan berupa perhiasan dari neneknya yang tetap terawat karena di simpan di kotak perhiasan.

Selain menghindari kehilangan atau tercecer dengan menempatkan perhiasan di kotak tertutup dan tidak lembap akan menghindarkan timbulnya jamur.
Simpanlah perhiasan di tempat yang tertata rapi dan terpisah masing-masing perhiasan serta usahakan agar tidak terpapar sinar matahari secara langsung.
Tempat yang tidak tertata rapi atau asal disimpan sampai tertindih akhirnya dapat menyebabkan goresan yang bisa menurunkan kualitas tampilan perhiasan.
Tips untuk menyimpan perhiasan berupa kalung agar tidak kusut dapat menggunakan sedotan agar tetap rapi tersusun. Cara ini juga bermanfaat saat kita sedang dalam perjalanan.

Untuk menghindari kelembapan kita dapat menempatkan kantong silica ataupun kapur penyerap kelembapan dan menggantinya secara rutin setiap beberapa bulan.
Tips untuk menyimpan anting agat tidak tercecer kita dapat menggunakan kancing agar lebih rapi dan tidak ada sambungan yang hilang.

#3. Bersihkan Secara Berkala
Untuk membersihkan perhiasan kita dapat menggunakan peralatan sederhana seperti sikat gigi. Pilihlah sikat gigi yang halus agar tidak menyebabkan goresan.
Sikat gigi yang dipilih bisa sikat gigi khusus anak atau untuk gigi sensitif. Sebab yang sensitif juga bukan hanya manusia tetapi juga perhiasan.

Gunakan cairan pembersihan yang tidak merusak seperti sabun cuci piring atau cairan pembersih khusus perhiasan. Sebelum kembali menempatkan perhiasan di kotaknya kembali pastikan dahulu sudah kering sempurna.
#4. Lakukan Plating
Untuk melakukan plating bisa dilakukan oleh toko emas di mana kita membeli perhiasan tersebut. Karena proses plating ini sulit dan cukup rumit tentu tidak sembarang orang yang bisa melakukannya.
Jika terlanjur kusam pada perhiasan bisa dilakukan plating agar kembali berkilau. Meski demikian untuk plating tidak perlu dilakukan terlalu sering karena dapat mengurangi berat dari perhiasan.

